Sebuah olah raga dengan menggunakan alat yang dinamakan bed dengan dua warna karet yang melapisinya,yaitu warna merah dan hitam. Olah raga jenis bola memang tidak bosan untuk dimainkan. Tennis meja adalah salah satu jenis olah raga bola ringan yang cukup disukai oleh semua kalangan. Permainan tennis meja bermula pada tahun 1880-an di Inggris dan pada saat itu dianggap sebagai hiburan setelah makan malam bagi kalangan atas.
Tetapi pada tahun 1930-1950 di Uni Sovyet permainan ini dilarang untuk dimainkan karena alasan olah raga tersebut berbahaya bagi mata manusia. Mula-mula olah raga tennis meja ini dinamai Gossima, namun pada tahun 1901 berganti nama menjadi Ping Pong. Permainan ini-pun menjadi semakin popular.
Saat ini, ping pong ( Tenis Meja ) sudah semakin popular. Sudah banyak orang-orang yang menggemari olah raga ini. Untuk negara terbanyak penggemar olah raga ini adalah China. Dan negara tersebut saat ini menduduki rangking no 1 di Dunia olah raga tenis meja ini. Menurut survei http://www.ittf.com/_front_page/ittf1.asp?category=wr .
Menurut saya, jika anda merasa olah raga tenis meja ini mudah, silahkan coba saja sendiri. Menurut saya analisa saya, olah raga ini menggabungkan antara Teknik, Fisik, dan Strategi. Dan menurut dari pak pelatih yang saya kenal, olah raga ini menggabungkan antara olah raga catur ( dari segi strategi), atletik ( dari segi fisik ), dan tenis meja itu sendiri ( dari segi teknik).
Dan dapat anda bayangkan,bahwasanya harga dari alat-alat untuk olah raga ini juga cukup mahal. Dari bed yang kita pakai saja, harga kayu ( blade ) kisaran rata2 500 - 1jt. Harga untuk karet ( rubber ) yang direkatkan pada kayu ( blade ) 1 sisi harganya 200 - 500rbu. Harga untuk meja ( lapangan yang digunakan ) 2jt - 20 jt. Belom lagi untuk pakaian khusus untuk olah raga ini, ditambah juga untuk alat latihan dari olah raga ini. Namun semua itu terlihat murah jika anda menggemari olah raga ini..hihihi...
Di Indonesia saat ini,sudah banyak penggemarnya. Namun karena belum ada yang mempublikasikan olah raga ini,nampak olah raga ini tidak populer. Jika anda merasa olah raga ini belum populer, silahkan lakukan survei di kota anda, ada berapa banyak club, STM ( Sekolah Tenis Meja ), dan event pertandingan untuk olah raga ini.
hahahaaaa,,, saiki posting teruuuusss..
BalasHapusoke2,, baguus,,
lanjutkan ya! ^^
kekeke.....baru belajar iki,mohon bimbingannya...
BalasHapus